Penulis : Umar
TELUK KUANTAN, Detik19.com — Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata,SIK .M,Si mengikuti Video Conference (Vidcon) dalam rangka peluncuran 1 Juta Vaksinasi Masal Serentak Seluruh Indonesia oleh Ketua Umum PBNU, Kapolri dan Menteri agama RI dari kantor pusat PBNU jakarta, Kamis (21/04/2022) bertempat di MAN 1 Kuantan Singingi Jl. Raja Ali Haji No. 1 Desa Beringin Kec. Kuantan Tengah Kab. Kuansing sekira pukul 10.30 Wib
Kegitan diikuti oleh Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata, SIK. M.Si., Waka Polres Kuansing Kompol Lilik Surianto, SST. SH., Ketua PC. NU Kuansing diwaklili oleh H. Aliyul azis lubis, Lc., Ka. Kan Kemenag Kuansing Drs. Jisman, MA., Kabag Ops Polres Kuansing Kompol Hendri Suparto S Sos, Kasubag TU Kantor Kementerian Agama Kab.Kuansing H. Bahtiar Saleh, S.Ag. MH., Ketua GP Ansor Kab. Kuansing Agustyawan, SE., Pengurus PC. NU Kab. Kuansing H. Hendrita, S.Ag. MM.
Dalam penyampaiannya, Ketua Umum PBNU KH. Yahya Cholil Staquf menyampaikan “terimakasih atas antusias dari masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi, kegiatan ini adalah kerjasama antara PBNU, Polri dan Kementerian Agama, ucapan terimakasih kepada Bapak Kapolri atas sudah diperbolehkan mudik lebaran dan marilah kita lakukan vaksinasi masal dan Pemberitahuan pendaftaran online Untuk di PBNU sudah melebihi seribu orang, dan giat akan berlangsung hingga 3-4 hari ke depan”.
Menteri Agama RI KH. Yaqut Cholil Qoum mengucapkan ” terimakasih kepada Bapak Kapolri, PBNU dan seluruh masyarakat atas kemauan untuk bervaksinasi, Semoga masyarakat nanti pelaksanaan mudik lebaran dgn hati-hati dan tetap perhatikan protokol kesehatan”.
Dalam arahannya Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si menyampaikan “Penghormatan kepada hadirin dan peserta yang hadir dan yg tergabung secara virtual, 1 Juta Vaksinasi ini sudah dilaksanakan oleh polri tapi karena masuk bulan puasa berkurang hingga capaian hanya 700.000 vaksinasi, Vaksinasi sekarang atas kerja sama dgn PBNU dan Kementerian agama sudah mencapai 1.300.000, Pemberitahuan bahwa covid 19 belum berakhir maka dari itu mari kita bersama-sama melaksanakan boster dan ini juga ajakan dari bapak presiden, Dengan vaksinasi boster masyarakat sudah mempunyai kekebalan tubuh pada saat mudik dan halal bi halal pada saat di kampung, Mudik yang di tunggu-tunggu setelah 2 tahun maka dari itu pemerintah akan berkoordinasi dgn instasi terkait agar libur atau di percepat agar supayah dapat mengurangi kemacetan, Jalur selatan agar di manfaatkan untuk mudik lebaran sebagai alternatif dan melalui kereta api, dan Semoga apa yang kita lakukan hari ini bermanfaat bagi orang lain”.
Ditempat yang sama Kapolres Kuansing AKBP Okhta Dinata SIK MSi dalam keterangannya, menyampaikan “Rangkaian kegiatan dimulai dengan penyerahan sembako oleh Ketua Umum PBNU KH. Yahya Cholil Staquf, Bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan Menteri Agama KH. Yaqut Cholil Qoumas, dilanjutkan Pembukaan oleh protokol, Pembacaan ayat suci Al quran oleh ustadz timbul pasaribu, Menyanyikan lagu indonesia dan Mars Syubbanul Wathan.
“Rangkaian kegiatan dimulai kata pengantar dari Ketua Umum PBNU KH. Yahya Cholil Staquf, Sambutan menteri Agama RI KH. Yaqut Cholil Qoumas, Sambutan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, rangkaian kegiatan selanjutnya Peluncuran program 1 juta vaksinasi booster seluruh Indonesia, dilanjutkan Dialog Interaktif dengan Polda Jajaran dan PBNU seluruh Indonesia,”
Kegiatan Vaksin Massal Serentak tersebut untuk di Kuansing berlangsung di MAN 1 Kuansing, ” tutup Kapolres
Sumber: Humas Polres Kuansing