Editor : UMAR
Sumber : Kasi Polres Kuansing
TELUK KUANTAN, Detik19.com — Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinara S.Ik M.Si, pada hari ini Kamis tanggal 30 Desember 2021 pukul 11.15 Wib bertempat di Ruang Rupatama Polres Kuansing telah menerima Tim Was Ops Itwasda Polda Riau Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2022 di Polres Kuansing.
Kamis ( 30/13/21 ), siang
Tim Pengawasan Operasi Lilin Lancang Kuning 2021 dipimpin oleh KOMBES Pol Rudi Abdi Kasenda (Ketua Tim) dengan anggota, KOMPOL Hepimas, S.H, AKP Budi Pramana, IPDA Aberi Usti, S.H dan Penata TK Rudy Mushardy, S E
Dalam pelaksanaan diikuti Waka Polres Kuansing dan para Kasat Gas Operasi serta para peserta operasi jajaran Polres Kuansing
Kapolres Kuansing melalui kasi humas menyampaikan bahwa hasil dari pemeriksaan dalam pengawasan operasi, berikut Penekanan dan Petunjuk dari Tim Wasops ; Kegiatan sudah berlangsung dengan baik, Untuk Ren Ops Lili Lancang Kuning polres kuansing agar kedepannya mengacu kepada ren ops yang sudah ada, dan kegiatan agar ditingkatkan lagi, namun tetap perhatikan protokol kesehatan.
Pendalaman pemeriksaan dalam Pengawasan berlangsung dengan lancar dan tertib serta sesuai protokol kesehatan covid 19, tutup kasi humas